Bank Nagari Ajak Nasabah Manfaatkan Promo Cashback

  21-09-2022   |     Asbanda   Facebook   Twitter


Bank Nagari Ajak Nasabah Manfaatkan Promo Cashback

PADANG — Promo cashback yang dihadirkan PT Bank Nagari, Sumatra Barat, pada momen Hari Pelanggan Nasional sejak 5 September 2022 lalu ternyata mendapat respons yang bagus dari nasabah. Direktur Utama Bank Nagari, Muhammad Irsyad, mengatakan, promo cashback itu diperuntukan khusus untuk ASN, Pegawai dan Pensiunan yang menjadi nasabah di Bank Nagari. "

Kini telah promo itu telah dinikmati oleh 2.389 nasabah dengan total nilai pinjaman yang diperjanjikan mencapai Rp320 miliar," katanya, dalam keterangan tertulis, Rabu (21/9/2022).

Dia menjelaskan promo cashback yang diberikan itu nilainya mencapai Rp2 juta, bagi ASN, Pegawai dan Pensiunan yang melakukan realisasi kredit/pembiayaan konsumtif di seluruh kantor layanan Bank Nagari.

"Periode promo Bank Nagari ini secara efektif dimulai sejak minggu pertama September 2022 dan direncanakan berakhir tanggal 31 Oktober 2022, dengan catatan bahwa kuota cashback ini terbatas, sehingga periode promo ini bisa lebih cepat berakhirnya apabila kuota habis diserbu oleh nasabah," ujarnya.

Direktur Kredit dan Syariah Bank Nagari Gusti Candra menambahkan nasabah yang bisa ikut serta pada program Promo Cashback Hari Pelanggan Nasional Bank Nagari adalah ASN, Pegawai dan Pensiunan yang menjadi nasabah baru dan nasabah lama yang melakukan realisasi atau top-up pinjaman, baik pinjaman konsumtif konvensional maupun pinjaman konsumtif syariah.

Nilai cashback dapat mencapai maksimal Rp2 juta, sepanjang nominal bersih realisasi pinjaman nasabah memenuhi kriteria batas minimal yang ditetapkan dalam promo ini.

Direktur Keuangan Bank Nagari Sania Putra juga mengatakan semua kantor Bank Nagari siap untuk memberikan pelayanan maksimal dengan cara menambah jam layanan, menambah personil serta menyediakan layanan jemput bola, agar masyarakat dapat terlayani dengan cepat.

"Para ASN/Pegawai dan Pensiunan dapat dengan mudah mengajukan pinjaman ke Bank Nagari yaitu melalui Kantor Bank Nagari terdekat atau mengajukan secara online melalui menu N-Form di website www.banknagari.co.id serta dapat juga melalui N-Form di Nagari Mobile Banking," sebutnya.

Tidak hanya itu, bagi para ASN/Pegawai dan Pensiunan pada instansi yang karena kesibukan tidak bisa segera mendatangi kantor Bank Nagari, maka personil Bank Nagari dengan senang hati memberikan layanan yang cepat dan jemput bola dengan berkunjung langsung ke instansi masing-masing.

"Untuk itu silahkan berkomunikasi melalui banyak saluran komunikasi yang disediakan Bank Nagari," tutupnya.

-Sumatera.bisnis.com-

.

  Comments